Acer Liquid Z4 Spesifikasi dan Harga

Semakin hari maka semakin banyak pengguna smartphone di jagad raya. Sejalan dengannya, semakin banyak pula bertaburan ragam smartphone di pasaran. Aneka harga dan spesifikasi ditawarkan demi menarik minat para pemula dan pecinta ponsel cerdas. Saat ini untuk mendapatkan smartphone murah berkualitas tidaklah susah. Banyak pilihan yang bisa didapatkan dan diseleksi menurut selera masing-masing. Seperti yang satu ini Acer Liquid Z4, smartphone murah berkualitas masuk di segmen entry level.



 Bagi generasi muda dan pemula, Acer Z4 atau Liquid Z4 dirasa cocok menjadi salah satu pilihan utama. Bukan tanpa sebab, Perangkat telekomunikasi cerdas ini mempunyai fitur cukup lengkap yang dijual dengan harga bersahabat. Di Lazada, bulan Oktober 2014 ini saja, smartphone Acer Liquid Z4 bisa didapat mulai dari harga kurang dari 1 jutaan. Menjadikannnya salah satu HP Android murah yang ada dipasaran saat ini. Namun, murah saja belum cukup, ia memiliki kelebihan dibandingkan beberapa smartphone Android yang sama harga dengannya.

Ponsel Android Acer Z4 menyajikan layar sentuh kapasitif 4 inci, ukuran layar yang ideal untuk tangan orang Indonesia, bukan? Selain kualitas tampilan Acer Liquid Z4 cukup tajam sesuai standar smartphone kelas menengah kebawah yakni 480x800 piksel. Dengan kerapatan piksel lebih kurang ~233 pixels per inch, Acer Liquid Z4 sudah cukup jernih untuk menampilkan konten visual dari sistem operasi Android Jelly Bean yang dipadu dengan UI khas Acer yakni Acer Liquid UI.

Fitur FM Radio, aplikasi sosial media bawan, dan kamera merupakan beberapa bagian dari fitur hiburan Acer Z4. Terkhusus kepada kamera, Handphone kurang dari 1 jutaan ini memiliki sensor 5 MP. Melengkapinya, diberikan fitur autofocus, lampu kilat, HDR Photo, perekaman video sampai 720p, serta fitur kamera lainnya. Belum lagi fitur bawaan Acer seperti Polaris Office Reviewer, Acer SnapNote, File Manager, dan seterusnya.

Spesifikasi Acer Liquid Z4

JaringanDual SIM GSM 2G (850/900/1800/1900 MHz), 3G (900/2100 MHz) -GPRS, EDGE, HSDPA
DimensiPanjang 124 mm, Lebar 64 mm, Tebal 9.7 mm. Berat 122 gram
LayarLCD Capasitive Touchscreen 4 inch. Resolusi 400x800px. Kerapatan Piksel ~233ppi.
KameraKamera belakang 5 MP LED Flash, AutoFocus, HDR. Perekaman video 720p@30fps
OSAndroid 4.2.2 Jelly Bean
ProsesorDual-core 1.3 GHz - MT6572
MemoriRAM 512 MB, Memori internal 4 GB, Memori eksternal MicroSD 32GB
KonektivitasWiFi 802.11 a/b/g/n, Acer Easy Hotspot, Bluetooth 4, 3.5mm Audio, MicroUSB 2.0
Fitur & SensorRadio FM, Accelerometer, Proximity, Acer Data Traffic Manager, Acer SnapNote, Acer Float Caller, AcerFLOAT Stopwatch/Text/Camera/Calculator, Acer Quick Mode, Presentation Mode dan Flash Light
BateraiLi-Po 1630 mAh


smartphone entry level kurang dari 1 jutaan, fitur Acer Z4 sudah cukup lengkap. Upadate harga terakhir, Acer Liquid Z4 dapat diperoleh dengan anggaran mulai dari Rp. 899.000 (harga termurah di Lazada bulan juli 2016)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Acer Liquid Z4 Spesifikasi dan Harga"

Posting Komentar