Tutorial Cara Flashing/Install Ulang Hp samsung Galaxy S4 GT-I9500

Pada kesempatan kali ini saya akan menerangkan cara Flasing atau install ulang hp android samsug galaxy GT-I9500 atau dikenal dengan samsung S4. Banyak alasan yang di temukan hingga orang memilih untuk install ulang atau Flashing perangkatnya tersebut. misalnya perangkat dalam keadaan error atau seperti saya yang melakukan install ulang hanya karena ingin mencoba dan belajar install hehehe mungkin yg ini orang nya yang error hahahha

Sebelum kita memulai flashing, sebaiknya saya sedikit melakukan review tentang perangkat yang satu ini. samsung galaxy s4 adalah perangkat yang dibuat pada tahun 2013. samsung galaxy S4 memiliki ukuran layar sebesar 5"1080p Super AMOLED (ppi PenTile 441), dengan prosesor pseudo octa-core Samsung Exynos 5410 atau quad-core Qualcomm Snapdragon 600 (biasanya tergantung pada wilayah), tersedia 2 GB RAM dan dengan 64 GB penyimpanan, konektivitas LTE dan 2600 mAh baterai. selain itu, perangkat ini memiliki fitur tambahan seperti sentuhan mengambang dan kamera dengan ukuran 13 MP. semua kelebihan ini terdapat dalam 7.9 mm dengan Samsung Hyperglaze plastik. begitulah sedikit review dari perangkat ini.




Setelah kita mengetahui sedikit tentang samsung galaxy s4 ini, sekarang adalah bagian penting yaitu melakukan flashing. sebelum itu, kalian harus menyiapkan beberapa komponen dan peralatan yang harus disiapkan terlebih dahulu selama proses berlangsung.
1. Samsung galaxy s4 gt-i9500.

2. Firmware galaxy s4 gt-i9500, kalian unduh  disini(lollipop)

3. Odin3-v3.11.1, kalian unduh disini.

4. Samsung usb driver, kalian unduh disini (ini hanya alternatif untuk perangkat kalian jika tidak terbaca saat dihubungkan ke komputer. install dan jangan jalanakan. pada bagian tray icon kalian close. namun, apabila sudah terbaca dengan baik perangkat kalian di komputer, aplikasi ini bisa kalian biarkan).

5. Kabel data dan komputer.

6. Simak, berusaha dan berdoa.

Jika semua komponen dan peralatan diatas sudah kalian siapkan, berikut cara melakukan flashing/install ulang samsung galaxy s4 gt-i9500.
  • Aktifkan telebih dahulu fitur "usb debugging" di perangkat kalian. kemudian, usahakan keadaan baterai perangkat sekitar 70-80%. lalu matikan perangkat kalian.
  • Hidupkan kembali perangkat dengan menekan dan menahan tombol "volume bawah + home + power". akan ada pemberitahuan untuk masuk ke mode download, kalian tekan "volume atas". kemudian biarkan.
  • Ekstrak dan buka odin 1.85 yang sudah kalian unduh tersebut. lalu sambungkan perangkat ke komputer dengan menggunakan kabel data.
  • Pada saat melakukan sambungan dan berhasil, kotak ID:COM pada odin akan berubah warna menjadi biru atau kuning dan akan memberitahukan port dari perangkat kalian berada. jika belum berhasil tersambung, lepas dan koneksikan kembali sampai berhasil.
  • Ekstrak firmware galaxy s4 yang sudah kalian unduh, akan muncul file dengan format .tar.
  • Pilih pada kolom "PDA" di odin, kemudian kalian cari dan pilih file ".tar" yang sudah kalian ekstrak tersebut.
  • Ceklis "auto-reboot" dan "f. reset time" serta periksa "re-partition" dalam keadaan tidak di ceklis (jangan di ceklis).jangan pernah kalian ceklis "nand erase all" karena semuanya akan dihapus sampai bersih. 
  • Jika semua sudah sesuai, kalian tekan tombol "start". maka, odin akan melakukan proses flashing pada perangkat kalian. tunggu sampai proses selesai akan ada tulisan "pass" dan perangkat akan melakukan restart secara otomatis.
sekian dan terimakasih udah mampir di blog saya yang super acak-acakan. bila kedapatan link rusak silahkan kasih tau dengan cara  berkomentar di bawah ini agar secepatnya diperbaiki ya gan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tutorial Cara Flashing/Install Ulang Hp samsung Galaxy S4 GT-I9500"

Posting Komentar